Selamat Datang Di ___ Airplane Blog ___ Terima Kasih Atas Kunjungan Anda...
Google
 

Cerita Singkat Burung Jatayu.


Burung Jatayu.



Cerita Singkat Burung jatayu.

Burung jatayu adalah burung sakti sahabat rama.dalam cerita ramayana burung ini dikenal dengan burung yang berani dalam misi penyelamatan dewi shinta yang di culik rahwana.

Burung Jatayu yang berusaha menghalangi,tapi tewas oleh senjata Rahwana. Sebelum menghembuskan nafasnya yang terakhir, Jatayu masih sempat mengabarkan nasib Sinta kepada Rama dan Laksmana yang sedang mencarinya.Dalam mencari Sinta, Rama dan Laksamana berjumpa pembesar kera yang bernama Sugriwa dan Hanuman. Mereka mengikat persahabatan dalam suka dan duka. Dengan bantuan Rama, Sugriwa dapat bertahta kembali di Kiskenda setelah berhasil mengalahkan Subali yang lalim. Setelah itu, Hanuman diperintahkan untuk membantu Rama mencari Sinta. Dengan pasukan kera yang dipimpin Anggada, anak Subali, mereka pergi mencari Sinta.

Atas petunjuk Sempati, kakak Jatayu, mereka menuju ke pantai selatan. Untuk mencapai Alengka, Hanuman meloncat dari puncak gunung Mahendra. Setibanya di ibukota Alengka, Hanuman berhasil menemui Sinta dan mengabarkan bahwa Rama akan segera membebaskannya. Sekembalinya dari Alengka, Hanuman melapor kepada Rama. Strategi penyerbuan pun segera disusun. Atas saran Wibisana, adik Rahwana yang membelot ke pasukan Rama, dibuatlah jembatan menuju Alengka. Setelah jembatan jadi, berhamburanlah pasukan kera menyerbu Alengka. Akhirnya, Rahwana dan pasukannya hancur. Wibisana kemudian dinobatkan menjadi raja Alengka, menggantikan kakaknya yang mati dalam peperangan. Yang menarik dan sampai saat ini sangat populer di Jawa, adalah adanya ajaran tentang bagaimana seharusnya seseorang memerintah sebuah kerajaan atau negara dari Rama kepada Wibisana, yang dikenal dengan sebutan ASTHABRATA.

Burung Jatayu Sebagai Icon Penerbangan jatayu airlines.

Burung jatayu air di gunakan sebagai ikon penerbangan jatayu airlines.burung jatayu yang gagah berani melawan rahwana menjadi simbol penerbangan jatayu.

Jatayu Airlines (Jatayu Gelang Sejahtera) adalah sebuah maskapai penerbangan charter[1] yang berbasis di Jakarta, Indonesia. Jatayu didirikan pada tahun 2000 oleh Sutinah dan pernah mengoperasikan penerbangan domestik dan internasional.

Data kode

Kode IATA: VJ
Kode ICAO: JTY
Tanda panggil: Jatayu

Tujuan.

Berikut adalah tujuan penerbangan Jatayu (pada Januari 2005):

Domestik

Balikpapan (Bandara Sepinggan)
Batam (Bandara Hang Nadim)
Jakarta (Bandara Soekarno-Hatta)
Medan (Bandara Polonia)
Pekanbaru (Bandara Sultan Syarif Kasim II)

Luar negeri.

Guangzhou
Penang (Bandara Internasional Bayan Lepas)
Singapura (Bandara Internasional Changi Singapura)

Armada.

Armada Jatayu Airlines terdiri dari (pada April 2008):
1 Boeing 737-200